Tips Berhijab Segi Empat Modern

klikhijab.blogspot.com - Tips berhijab segi empat modern, para muslimah di era serba canggih ini banyak yang merasa bosan dalam menggunakan model kerudung yang itu-itu saja, apalagi dengan kerudung segi empat. Hampir sebagian para muslimah menggunakan model kerudung yang satu ini, selain simple, kerudung segi empat ini sangat mudah dikreasikan, hanya saja sebagian orang tidak bisa mengkreasikannya dengan baik. Ketika mengkreasika model kerudung ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, seperti bahan kerudung yang tidak tipis, menutupi bagian kepala hingga dada, dan tidak menyerupai wanita kafir.

                                       Tips Berhijab Segi Tiga Modern

Tips Berhijab Segi Empat Modern


Kali ini kami akan mengulas tentang tips berhijab segi empat, dalam situasi juga kondisi yang tidak memungkinkan menghabiskan waktu yang cukup banyak dalam menggunakan jilbab, maka jilbab segi empat solusinya. Jilbab yang satu ini sangat mudah dikreasikan, kamu cukup melihat beberapa tutorial lewat internet ataupun buku-buku hijab/jilbab. Seperti tutorial dibawah ini yang bisa menambah insprirasi kamu dalam menggunakan jilbab segi empat.

tips berhilbab modern :

Tips Berhijab Segi Empat Modern

Langkah 1 : Gunakan inner jilbab yang sesuai dengan warna kerudung, kemudian pasangkan kerudung segi empat dengan kedua ujung yang sama panjang.

Tips Berhijab Segi Empat Modern

Langkah 2 : Tarik jilbabnya kebagian belakang kemudian rapihkan dan gunakan peniti agar tidak terlepas.

Tips Berhijab Segi Empat Modern

Langkah 3 : Tarik jilbab bagian kanan sehingga seperti gambar diatas.

Tips Berhijab Segi Empat Modern


Langkah 4 : Tarik bagian tengah jilbab kemudian gunakan jarum/bros agar terlihat rapi.

Tips Berhijab Segi Empat Modern


Langkah 5 : Rentangkan jilbab bagian kiri sehingga terlihat seperti gambar.

Tips Berhijab Segi Empat Modern

Langkah 6 : Letakan jilbab yang direntangkan tadi kebagian depan sehingga terlihat rapi.

Tips Berhijab Segi Empat Modern

Langkah 7 : Dengan hasil seperti gambar di atas, kamu bisa menggunakan bros agar terlihat lebih elegan dan menarik.

Baca juga artikel tentang Tips Berjilbab Segi Tiga Modern

Sekian tips berhijab segi empat modern yang bisa kami suguhkan kali ini, semoga tutorial diatas ini bisa menambahkan inspirasi anda ketika memakai jilbab segi empat. sampai berjumpa lagi diartikel-artikel kami selanjutnya.

Tips Berjilbab Segi Tiga Modern

klikhijab.blogspot.com - Artikel tips berjilbab segi tiga modern saat ini  banyak diminati oleh para pemburu jilbab modern. Tidak kalah dengan model-model jilbab yang lainnya, jilbab segi tiga kini hadir dengan beragam model yang sangat unik dan menarik. Ini semua berkat para muslimah yang kreatif dalam mengkreasikan jilbab segi tiga sehingga tidak terlihat kuno dan ketinggalan jaman, bahkan banyak dari para muslimah yang enggan memakai lagi jilbab segi tiga, karna terkesan norak dan sangat simple.

                                                  Tips Berjilbab Segi Tiga Modern
Tips Berjilbab Segi Tiga Modern


Kali ini kami akan memberikan tips berjilbab segi tiga modern yang bisa membuat penampilanmu terlihat lebih cantik dan tetap syar'i .

Sejatinya dalam berjilbab tidak ada pengkhususan harus memakai jilbab segi tiga, segi empat atau apapun. yang terpenting jilbab yang kamu gunakan tidak melanggar aturan yang telah ditentukan, yaitu tidak tipis, tidak menyerupai wanita kafir, tidak berlebihan dan menutup aurat dengan benar.

Yuk kita liat beberapa tutorial dan tips berjilbab modern segi tiga dibawah ini :

Tips Berjilbab Segi Tiga Modern

Model yang pertama, sangat cocok digunakan ketika menghadiri acara-acara formal, terlihat lebih elegan, rapi, dan tidak terlalu mencolok.

Tips Berjilbab Segi Tiga Modern

Nah, untuk model jilbab segi tiga yang kedua, ini terlihat lebih cocok digunakan ketika kamu hangout bareng temen atau pergi kuliah. model jilbab ini memberikan kesan peminim, simple dan modis.

Tips Berjilbab Segi Tiga Modern

Gambar yang terakhir sangat cocok digunakan pada acara-acara nonformal, mungkin bisa kamu gunakan ketika berorah raga dihari minggu,  dengan setelan kaos panjang dan celana olah raga bisa membuat tampilan kamu lebih sempurna.

Baca juga artikel tentang Cara Memakai Hijab Styles

Mudah-mudahan tutorial memakai jilbab segi tiga diatas bisa membuat kamu lebih kreatif dalam mengreasikan jilbab segi tiga. Selamat mencoba ;-)

Cara Memakai Hijab Styles

klikhijab.blogspot.com - Cara memakai hijab styles, yap pembahasan yang satu ini memang ga pernah ada habisnya, berbagai judul yang membahas seputar jilbab/hijab ini memang sangat dicari oleh para muslimah.  Di era serba modern ini jilbab yang biasa digunakan semakin beragam model dan jenisnya, seperti jilbab pashmina, paris, segi tiga, segi empat, turban dan lain sebagainya. Nah pembahasan kali ini kita mengulas cara memakai hijab styles.

Cara Memakai Hijab Styles


Ada beberapa cara memakai hijab agar terlihat lebih menarik dan styles, namun sebelum itu ada beberapa hal yang perlu diperhatikan , yaitu :

1. Bahan jilbab yang dipakai tidak tipis atau jarang
2. Apapun bahan dan model busana jilbab yang digunakan harus sesuai sari'at (kerudung harus menutupi kepala hingga dada)
3. Mengkreasikan jilbab dengan tidak berlebihan
4. Model yang digunakan tidak sama seperti perempuan non islam

Nah sekarang baru kita bahas cara memakai hijab styles, yu liat tutorial dibawah ini :


Cara Memakai Hijab Styles


bahan                     :  - jarum pentul/peniti
                                 - kerudung pashmina dua warna
                                 - ciput ninja
cara menggunakan  :  - pasang kerudung pashmina dengan memanjangkan sebelah sisi
                                 - gunakan jarum pentul dikedua sisi (dekat bagian rahang)
                                 - tarik bagian panjang pashmina  keatas (seperti pada gambar)
                                 - gunakan jarum kembali agar terlihat rapi

Tutorial diatas ini sangat cocok digunakan dalam acara formal, seperti menghadiri undangan. Dan sangat terlihat sempurna apabila dilengkapi dengan busana long dress dan sepatu high heels/wegdes.


Cara Memakai Hijab Styles
Bahan : - kerudung pashmina
            - blezzer
            - long dress
            - sepatu boots
            - tas

Nah model satu ini sangat cocok digunakan dalam acara informal, seperti hangout bareng temen, pergi ke kampus dll.

Baca juga artikel sebelumnya tentang Cara Memakai Model Jilbab Modern

Mudah-mudahan tutorial diatas ini sangat menginspirasi kamu dalam mengkreasikan berbagai model hijab agar terlihat styles.

Cara Memakai Model Jilbab Modern

klikhijab.blogspot.com - Cara memakai model jilbab modern, judul yang satu ini pasti sering dicari,mengapa? karena pada jaman modern ini wanita yang berjilbab pun tidak mau ketinggalan jaman. Nah untuk kali ini saya akan memberikan segudang informasi tentang bagaimana cara memakai model jilbab modern, tapi sebelumnya kita ulas terlebih dahulu apa sih arti kata jilbab itu sendiri, dan seperti apa jilbab modern itu ?

kata jilbab (dalam bahasa indonesia)  yang dikenal kebanyak masyarakat ini mengartikan sebagai penutup aurat bagian kepala atau biasa disebut kerudung. Namun bila dilihat kedalam kamus bahasa arab itu sendiri kata "jilbab' berasal dari kata 'jalaba' yang berarti menghimpun atau membawa. Kemudian istilah jilbab ini digunakan pada negri-nergi berpenduduk muslim lain sebagai jenis pakaian yang menutupi seluruh anggota badan wanita kecuali muka dan telapak tangan. Dan kongkritnya dalam kosah kata bahasa indonesia jilbab ialah kerudung lebar yang dipaki perempuan muslim untuk menutupi kepala dan leher sampai ke dada. Secara umum mereka yang menutupi bagian itu disebut orang yang berjilbab.

jilbab modern, yah...dijaman yang serba modern, jilbab pun terbawa imbas dengan kata modern ini, sebenarnya tidak ada perbedaan yang khusus untuk jilbab yang digunakan pada jaman dulu dan jaman sekarang, perintahnya pun sama, yaitu sebagaimana allah berfirman : " Wahai Nabi katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu dan istri-istri orang-orang mukmin: Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya keseluruh tubuh mereka. yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk di kenal karena itu mereka tidak di ganggu.Dan Allah adalah maha pengampun dan penyayang.(Al Ahzab.59). namun pada jaman modern ini banyak sekali desainer-desainer muslim yang kreatif dalam mengkreasikan jilbab agar terlihat lebih indah ketika digunakan. maka dari itu bila dilihat cara pemakaian jilbab pada jaman dahulu dan sekarang, maka akan terlihat dengan jelas perbedaannya.

sekarang model jilbab yang seperti apa sih yang disebut jilbab modern? nah, dibawah ini ada beberapa gambar tentang jilbab modern , yuu cekidot :D

Cara Memakai Model Jilbab Modern



Itulah gambaran tentang jilbab modern yang mungkin bisa menginspirasi kamu, sekarang kita belajar bagaimana cara menggunakan jilbab modern itu sendiri. sebenarnya tidak ada pengkhususan dalam memakai jilbab modern, semua hampir sama saja, yang terpenting tetap menutupi auratmu tak terkecuali dada, karna kebanyakan orang-orang memakai jilbab dan tidak menutupi dadanya, nahloh itu hampir sama saja seperti tidak memakai jilbab.cara memakai jilbab modern mungkin bisa kamu mulai dari mengkreasikan kerudung yang biasa kamu pakai, seperti kerudung segi tiga, segi empat, pashmina atau apapun itu.mari kita lihat beberapa gambar dibawah ini :

Cara Memakai Model Jilbab Modern

Model yang satu ini pasti ga asing lagi kan? yap, ini dia Dian Pelangi dengan jilbab sorbannya ini terlihat sangat simple tapi tetap menarik.

Cara Memakai Model Jilbab Modern

Nah, yang satu ini ga kalah cantiknya, Hana tazima dengan jilbab pashminanya mampu memberikan kesan casual.

Cara Memakai Model Jilbab Modern
Satu lagi, dengan jilbab pashiman ini Citra Kirana terlihat lebih anggun dan sangat cocok bila digunakan pada acara formal.

Baca juga artikel sebelumnya tentang Cara Berjilbab Menggunakan Segi Empat


hhmmm.. cukup menginspirasikan? semoga informasi Cara Memakai Model Jilbab Modern yang saya suguhkan ini bisa bermanfaat untuk kalian.

Cara Berjilbab Menggunakan Segi Empat

klikhijab.blogspot.com - Cara berjilbab menggunakan segi empat, pembahasan yang satu ini memang terdengar biasa saja, karna  kebanyakan orang memang sudah menggunakan jilbab segi empat ini. Tapi dipembahasan ini saya akan memberikan beberapa informasi tentang mengkreasikan jilbab segi empat yang biasa kalian pakai, karna bisa saja kalian merasa bosan dengan cara menggunakan kerudung segi empat yang biasa saja.
Sebelum kita membahas cara berjilbab segi empat, ada beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu, pastikan kamu mempunyai kerung segi empat :D , bukan, bukan itu yang harus diperhatikan, namun bagaimana cara berjilbab yang baik itu. Kita akan merugi apabila sudah berjilbab tapi tidak sesuai sar'iat, apa yang akan kalian dapatkan? mungkin hanya pujian dri manusia saja.  Sebagaimana firman Allah SWT dalam Al-qur’an “.. dan hendaklah mereka menutup kain kerudung ke dadanya … ” (QS. An Nur : 31)

Cara Berjilbab

cara berjilbab segi empat
 Nahloh, banyak sekali yang sudah berjilbab akan tetapi mereka hanya melilitkan kain kerudungnya kelehernya tanpa menutupi dadanya. Ini sungguh tidak sesuai sari'at, selain itu tidak menyerupai punduk unta,kalian tahu punduk unta? ya, ketika memakai kerudung biasanya rambut2nya digulung menyerupai punduk unta, dalam suatu hadits dikatakan yang menyerupai punduk unta ini maka dia tidak akan mencium aroma syurga, nahloh ko sampe segitunya yah? ini adalah tanda kasih sayang allah terhadap wanita islam bahwasanya allah tidak menyukai hal-hal yang berlebihan. Mengapa demikian?, ketika kalian berjilbab dengan berlebihan, maka godaan, fitnah dan hal hal yang buruk akan sangat mudah menghampiri. Maka bersyukurlah Allah sudah mengatur cara berjilbab yang seharusnya agar kita menjadi wanita yang mulia.

Baca juga Artikel Sebelumnya tentang Kreasi Model Jilbab Pashmina Terbaru

Nah kita balik lagi kepembahasan cara menggunakan jilbab segi empat, dibawah ini ada beberapa tutorial jilbab segi empat yang bisa menginspirasi cara berjilbab kamu saat ini.
cara berjilbab segi empat


cara berjilbab segi empat

Nah, ini bisa kamu gunakan dalam acara santai, seperti hangout bareng temen-temen.
cara berjilbab segi empat
cara berjilbab segi empat

Kalau yang ini mungkin bisa kamu gunakan ketika menghadiri acara-acara resmi, seperti pergi ke kantor, menghadiri undangan dan lain sebagainya.
jadi ga bingung lagi kan saat menggunakan jilbab segi empat, kamu bisa mengkreasikannya sesuka hatimu, asal masih sesuai sari'at yah ^.^ .

Kreasi Model Jilbab Pashmina Terbaru

klikhijab.blogspot.com - kreasi model jilbab pashmina terbaru, mengkreasikan berbagai model jilbab terbaru nyatanya sudah menjadi ciri khas para muslimah di era modern ini. Memakai jilbab adalah salah satu kewajiban yang diperuntutkan kepada seluruh wanita muslimah. tidak hanya pada bulan suci ramadhan saja, namun memakai jilbab ada sejak lama dan terus berkembang hingga saat ini. Sejatinya jilbab tak hanya menjadi penutup aurat saja, karna pada tingkat kebutuhan tertentu, busana ini berkembang menyesuaikan perkembangan mode.

Kreasi Model Jilbab Pashmina Terbaru

Kreasi Model Jilbab Pashmina Terbaru
Tak heran ketika anda menemukan berbagai kreasi jilbab dipasaran saat ini anda akan menemukan berbagai macam model jilbab terbaru. tangan tangan para desainer kreatif ini menghasilkan berbagai kreasi jilbab cantik dan modis, salah satunya jilbab pashmina.
Pashmina adalah kerudung yang berbentuk segi panjang yg rata-rata panjangnya bisa mencapai 2 meter. Wow, tak habis-habisnya menikmat fashion menciptakan jenis kerudung yang satu ini. dengan panjang yang bisa disebut menyaingi tinggi manusia ini.
Pashmina bisa  disebut kerudung terlaris dipasaran saat-saat ini, dan eettsss... tak usah khawatir untuk menggunakannya, ada berbagai cara untuk menjadikan pashmina ini tidak terlihat seperti penggendong bayi, atau gorden rumah anda. Maka dari itu, saya akan mengulas berbagai cara mengkreasikan pashmina agar terlihat cantik dan anggun ketika kamu gunakan.

Dalam mengkreasikan jilbab pashmina ini, kamu tidak perlu mengeluarkan banyak waktu dan tenaga, cukup melihat tutorial jilbab pashmina atau mungkin bisa kamu kreasikan sesuka hatimu.

Dibawah ini ada beberapa bahan pashmina yang bisa anda sesuaikan dengan selera masing-masing.

Pashmina Chiffon

Kreasi Model Jilbab Pashmina Terbaru

Anda pasti sudah tidak asing dengan bahan yang satu ini, sebagaimana yang telah saya sebutkan diatas, bahan ini sangat ringan dan lembut. terbuat dari bahan kapas, serat sintetis, polyester atau terkenal dengan sebutan sutra. teksturnya tipis dan halus, juga mempunyai kelebihan tidak mudah kusut, sehingga mudah dikreasikan menjadi model kerudung yang bervariasi.

Pashmina Satin

Kreasi Model Jilbab Pashmina Terbaru

 


Penampilan kain yang satu ini dapat memberikan kesan yang mewah dan cenderung feminin. Lebih cocok anda gunakan ketika berada dalam acara formal. Ciri khasnya adalah licin dan mengkilap dibagian permukaannya. tekstur kain ini juga lembut, sehingga nyaman ketika digunakan.

Pashmina Ceruti

Kreasi Model Jilbab Pashmina Terbaru

 


Bahan yang satu ini hampir sama dengan bahan siffon, namun perbedaannya akan terlihat bila kamu melihatnya dari dekat, bahan ini memiliki pori-pori yang menyerupai kulit jeruk. Pashmina dengan berbahan ceruti ini mempunyai tekstur halus dan massanya agak berat, sehingga akan berkesan jatuh ketika anda menggunakannya.

PashminaTricot

Kreasi Model Jilbab Pashmina Terbaru

 


Pashmina yang berbahan tricot merupakan jenis bahan kain rajut, bahan ini akan memberi efek sejuk dan sangat lembut dikulit . Sifat bahan ini lentur dan terasa nyaman, sehinga sangat cocok ketika anda menggunakannya dalam acara santai.

Kreasi Model Jilbab Pashmina Terbaru


Nah, sekarang kamu tidak bingung lagi kan mengkreasikan jilbab pashmina ini, sesuikanlah bahan pashmina yang akan kamu gunakan dengan acara yang akan kamu datangi. Kemudian variasikanlah sesuai keinginanmu dan tetap menjadi sendiri, karna kecantikan sejati itu bukan berada dalam jilbab yang kamu gunakan, akan tetapi ada dalam diri kamu sendiri.